Rumah Misi
Apa itu Rumah Misi?
Visi Sekolah Tinggi Teologi Trinity Parapat ialah menghasilkan teolog, misiolog, serta pelayan dalam berbagai bidang kehidupan untuk dipersembahkan bagi pembangunan gereja dan bangsa serta dunia. Perwujudan Visi menghasilkan misiolog dapat dilihat melalui Rumah Misi Trinity. Rumah Misi Trinity adalah wadah/tempat bagi para Staff Misi STT Trinity (Alumni dan Mahasiswa Praktik) yang diutus oleh Badan Misi STT Trinity untuk melakukan tugas misi Pekabaran Injil, Pembinaan/Pemuridan, Pelayanan Diakonia, Sosial, dll. Ditujukan kepada seluruh lapisan usia yang ada (mulai dari anak-anak hingga lansia).
STT Trinity berencana membangun 100 Rumah Misi di Tanah Batak. Rumah Misi Trinity hadir bukan untuk bersaing dengan gereja atau merebut anggota/jemaat gereja. Tetapi untuk menjadi rekan dalam mendukung pelayanan-pelayanan dari gereja yang sudah ada. Terutama bagi gereja-gereja di daerah atau desa-desa yang belum ada pemimpinnya (Pendeta/Gembala/Penatua).
Kegiatan Rumah Misi Trinity Parapat
Pembinaan Kerohanian
- Pendalaman Alkitab Anak
- Pendalaman Alkitab Remaja (Kelompok Kecil)
- Partangiangan keluarga/lingkungan
- Pelayanan di gereja sekitar (Khotbah Minggu, Sekolah Minggu, Remaja/Pemuda, Persekutuan Ibu/Bapa/Lansia)
- Ibadah Sekolah, dll.
Bidang Pendidikan
- Les Membaca, Menulis dan Berhitung (CaLisTung)
- Les Bahasa Inggris
- Les Matematika
- Mengajar PAUD
- Gerakan Membaca ke Sekolah-sekolah Dasar, dll.
Pelayanan Diakonia dan Sosial, dll
- Kunjungan kepada orang sakit, berduka, dll
- Gerakan Lingkungan Bebas Sampah
- Lokasi Rumah Misi STT Trinity Parapat
Kehadiran Rumah Misi Trinity sudah ada di beberapa tempat, yaitu:
- Desa Bonandolok – Kec. Sianjurmula-mula, Samosir
- Desa Hariarapohan – Kec. Harian, Samosir
- Desa Hutagurgur – Kec. Sianjurmula-mula, Samosir
- Desa Ronggurnihuta – Kec. Ronggurnihuta, Samosir
- Desa Tamba Nagodang – Kec. Sitio-tio, Samosir (Juli 2023)
- Parsoburan – Kec. Parsoburan, Toba (Oktober 2023)
- Gereja-gereja kerjasama Rumah Misi STT Trinity Parapat
- HKBP Bonandolok – Kab. Samosir
- HKBP Kobun Pardomuan – Hutagurgur, Kab. Samosir
- HKBP Sitio-tio – Kab. Samosir
- GKPI Hutabalian – Kab. Samosir
- GKPI Sihotang 1, 2 dan 3 – Kab. Samosir
- HKI Sihotang – Kab. Samosir